Harga Emas Naik Tajam di Tengah Ketidakpastian Ekonomi, 1 Gram Tembus Rp1,888 Juta

Harga Emas Naik Tajam di Tengah Ketidakpastian Ekonomi, 1 Gram Tembus Rp1,888 Juta

SURAT KABAR — Harga emas batangan di Indonesia kembali mencatatkan lonjakan signifikan pada Selasa (13/5/2025), memperkuat daya tarik logam mulia sebagai aset lindung nilai di tengah gejolak ekonomi global. Data dari Butik Emas LM Grahadipta di Jakarta menunjukkan, harga emas batangan 1 gram hari ini mencapai Rp1.884.000 sebagai harga dasar, dan naik menjadi Rp1.888.710 setelah pajak penghasilan (PPh) 0,25 persen diberlakukan.

Kenaikan harga ini juga terlihat pada varian berat lainnya. Emas batangan ukuran 0,5 gram dijual Rp992.000 (Rp994.480 setelah pajak), sementara ukuran 5 gram dibanderol Rp9.195.000 (Rp9.217.988 setelah pajak). 

Untuk investor besar, emas batangan 1 kilogram kini menyentuh angka fantastis: Rp1.824.600.000 sebelum pajak dan Rp1.829.161.500 setelah pajak.

Kondisi ini memperkuat tren positif harga emas yang belakangan ini menguat, seiring tekanan inflasi global, volatilitas pasar saham, serta ekspektasi terhadap kebijakan moneter bank sentral dunia, termasuk The Fed.

Sementara itu, varian edisi khusus seperti Gift Series dan edisi perayaan juga mengalami kenaikan. Emas Gift Series 0,5 gram hari ini dipatok Rp1.062.000, sedangkan 1 gramnya menyentuh Rp2.039.085 setelah pajak. Untuk varian Selamat Idul Fitri, emas 5 gram kini berada di harga Rp10.030.000 (Rp10.055.075 dengan pajak), dan edisi Imlek 88 gram dibanderol Rp168.364.278 (Rp168.785.189 setelah pajak).

Harga perak murni pun mengikuti tren naik. Untuk perak batangan 250 gram, harga dasar saat ini Rp5.412.500, yang naik menjadi Rp6.007.875 setelah dikenakan PPN 11 persen. Ukuran 500 gram melonjak dari Rp10.425.000 menjadi Rp11.571.750.

Sementara itu, produk Liontin Batik Seri III seberat 8 gram dibanderol Rp17.186.916 sebagai harga dasar, dan naik hingga Rp17.470.500 jika dikenakan PPN 1,65 persen.

Lonjakan harga ini menjadi sinyal kuat bagi para pelaku pasar dan investor ritel di dalam negeri. Di tengah ketidakpastian, emas kembali membuktikan posisinya sebagai aset aman—dan hari ini, nilainya terus naik. (SAT)

Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar