Bandung Nmax Community Gelar Touring Kemerdekaan di Pantai Pangandaran

Acara Touring Kemerdekaan BNC di Pantai Pangandaran


SURAT KABAR – Dalam rangka memperingati HUT ke-79 Kemerdekaan RI, Bandung Nmax Community (BNC) menggelar acara "Touring Kemerdekaan Merah Putih" pada 24-25 Agustus 2024. Dengan tema "Bersatu Dalam Langkah, Mencapai Kejayaan BNC", kegiatan ini diadakan di Pantai Pangandaran, Jawa Barat, dan diikuti oleh 105 peserta dengan 90 sepeda motor.


Yana Suryana, Ketua Pelaksana kegiatan, menjelaskan bahwa touring ini merupakan bagian dari program kerja pengurus BNC periode 2024-2027. "Kegiatan ini adalah wujud kepedulian kami terhadap nasionalisme sebagai bangsa Indonesia," ujarnya kepada RRI, Minggu (25/8/2024).


Tidak hanya riding dari Bandung menuju Pangandaran, acara juga diisi dengan berbagai perlombaan kemerdekaan, hiburan, dan pembagian doorprize. 


Yana berharap kegiatan ini dapat mempererat tali persaudaraan antar anggota BNC serta menjadikan mereka pelopor keselamatan berkendara.


Baca Juga: Kompetisi E-Sports yang Lebih Ketat: Apa Arti Pengurangan Tim di LCS 2024?


“Kami berharap seluruh anggota BNC tetap menjalin silaturahmi dan semakin kompak serta solid,” tambahnya.


Apresiasi juga datang dari Sekretaris Umum BNC, Apip, yang memuji panitia atas keberhasilan penyelenggaraan acara yang berjalan lancar dan meriah. 


Ia menekankan bahwa touring ini juga menjadi momen untuk mengenang jasa para pahlawan kemerdekaan yang telah berjuang demi kedaulatan bangsa.


"Touring kemerdekaan ini mengingatkan kita pada perjuangan para pendiri bangsa yang berusaha keras agar kita bisa berdiri di atas kaki sendiri," jelas Apip.


Menutup acara, Apip berharap BNC tetap solid dan terus memegang prinsip kebersamaan. "Kami berharap BNC terus solid dan tetap memegang prinsip persaudaraan, 'once brother, always brothers,'" tutupnya.

Baca Juga

Posting Komentar

Masuk SURAT KABAR

Lebih baru Lebih lama